Jumat, 24 Februari 2017

Buku bahasa 80 an

Buku bahasa 80 an

( Ajang kami untuk melestarikan dan mengagumi buku-buku karya tunas bangsa tempo doeloe )
Buku Bahasa Indonesia

Sekali dalam satu peristiwa, tanpa sengaja kami menemukan beberapa buku lawas kami, salah satunya adalah buku bacaan bahasa indonesia 3A tempo doeloe terbitan Balai Pustaka yang sangat terkenal pada zamannya, dengan tampilan yang sederhana syarat muatan pendidikan. Bagi tuan-tuan dan nyonya siapa yang masih ingat nama pelukisnya.............. ya betul, lukisan dalam buku ini di buat oleh maestro pelukis sketsa yang terkenal pada zamannya,  Drs Suyadi atau Pak Raden, Nana Ruslana, dan Andreas Affandi adalah pembuat sketsa dalam buku ini, Pak Raden........ ya betul saudara-saudara yang juga terkenal dalam serial film boneka Si Unyil, dengan kalimat yang sangat terkenal........ hom pim pah Unyil Kucing.....Unyil Kucing. Sedikit rasa rindu kami akan kenangan masa kecil dulu terobati. Buku ini sangat membekas dalam ingatan kami, Buku yang banyak memberikan andil dalam pendidikan karakter pada masa itu. Yach....memang bagi kami buku ini sangat bermuatan pendidikan karakter dan menanamkan pendidikan moral yang sangat bagus, sebagai misal muatan pendidikan hidup rukun dan bergotong royong.......sebagai contohnya adalah seperti nampak dalam gambar di atas, yang menggambarkan cara hidup bergotong-royong sesama manusia.



Salah satu kegemaran kami dahulu adalah membaca cerita dalam buku-buku pelajaran, salah satunya adalah dongeng fabel tentang Si Kancil. Untuk mengingatkan semuanya akan kami tampilkan gambar-gambar tentang dongeng Si Kancil, yaitu Kancil dan Buaya, seperti gambar yang tertera di atas........



akrab dan mesranya bukit alam pedesaan dengan para petani, riang mengolah ladang dengan sorot mata yang berseri......










Sabtu, 11 Februari 2017

Buku Bahasa Indonesia SD Balai Pustaka Lawas

 BUKU BAHASA SD BALAI PUSTAKA LAWAS

( Ajang kami untuk melestarikan dan mengagumi buku-buku karya besar tunas bangsa tempo doeloe )

Buku Bahasa Indonesia Balai Pustaka Jadul
         Setiap kita yang  lahir di era 80-an, tak dapat tidak, merasakan betapa berasanya kehidupan masa itu.  Kehidupan alam pedesaan  dengan suasana pegunungan menghijau membentang, serta rimbunnya pepohonan....... lengang tertumpuk jarum serasah. Hamparan padi menguning berpadu suara kecipak cangkul para petani yang menantang panasnya matahari dengan peluh dan sorot mata yang berseri. Dalam dada para petani tertulis ketulusan dan kejujuran hati yang nyata, laksana sebuah buku yang pabila terbuka dapat terbaca semua isi dan tulisannya, tanpa ada kepalsuan dan kepura-puraan, sama di hati sama pula dalam ucapan.

  

          Demikianlah kulalui masa-masa kecilku hidup dalam sebuah desa di lereng pegunungan yang banyak menyimpan kenangan,  baik alamnya, penduduknya, maupun kenangan masa sekolah dulu. Sekolah dengan buku-buku tempo dulu yang membekas di kalbu dengan muatan pendidikan moralnya jelas terlukis dalam sifat santun dan berbudi luhur dari nama tokohnya......... Ini Budi............. Arman...............Ima................Andi.......... Ingatanku melambung jauh ke sana, 




        Satu lagi buku yang setia menemani hari-hariku dikala susah dan senang, buku Seri kebesaran Ilahi di alam semesta karya Marah Maradjo, menggambarkan keragaman SDA Indonesia khususnya kekayaan flora fauna indonesia dengan tampilan eksotik disertai foto-foto dan keterangan singkat memudahkan anak-anak jaman dahulu untuk mencerna maksud dari penulisnya. Setiap melihat cover buku ini, hampir selalu kami terkenamg almarhumah ibu kami yang telah memperkenalkan dan memberikan buku ini kepada kami sewaktu masih kanak-kanak dahulu, terima kasih ibu, semoga ibu tenang di alam sana dan dimasukkan surgaNya, aamiin........



Buku Kebesaran Ilahi Di Alam Semesta, Burung2 yang dilindungi, Marah Maradjo

         Sekedar untuk mengingat kenangan masa lalu tidak ada salahnya kami akan mengajak pembaca semua membuka lembaran-lembaran masa silam yang tertuang dalam selembar buku-buku lawas, dimana banyak sekali cerita-cerita pengantar tidur menjelang petang...........

Buku Bahasa Indonesia 3A Balai Pustaka Lawas Ini Budi